RODA RASA KOPI INDONESIA
Tentang Website
Roda Rasa Kopi Indonesia adalah aplikasi edukasi kopi spesialti karya Seniman Coffee Studio. Aplikasi ini memberikan informasi tentang Roda Rasa Kopi Indonesia, leksikon sensoris untuk Roda Rasa Kopi Indonesia, serta fitur SCA Cupping Form. Siapa pun dapat mengakses informasi tentang Roda Rasa Kopi Indonesia, namun bagi mereka yang ingin menggunakan SCA Cupping Form, diwajibkan untuk daftar.
Tentang Pengguna
Satu akun bisa digunakan di beberapa telepon genggam pada saat yang bersamaan. Hal ini ditujukan supaya para pengguna bisa melihat, membagi, dan membandingkan data kopi selama proses cupping. Karena itu, pemilik akun bertanggung jawab penuh untuk tidak membagikan username dan kata sandi ke pihak yang salah.
Kebijakan Privasi
Seniman Coffee Studio berkomitmen untuk menjaga privasi tiap pengguna aplikasi dengan tidak membagikan atau menjual data pengguna ke pihak di luar Seniman Coffee Studio. Pengumpulan data, baik data pribadi maupun data cupping, akan dipergunakan sebagai bahan riset dalam mengembangkan aplikasi ini.
Hak Cipta
Roda Rasa Kopi Indonesia adalah hasil karya Seniman Coffee Studio dengan konsultasi dari 5758 Coffee Lab. Roda Rasa ini bisa diunduh secara gratis di www.senimancoffee.com untuk digunakan dengan tujuan edukasi dan promosi kopi spesialti Indonesia. Namun, Anda tidak boleh mengubah, memperbanyak, menerbitkan ulang, mendistribusikan, menjual tanpa izin Seniman Coffee Studio dalam bentuk poster, merchandise, atau barang apapun lainnya. Segala hal yang menggunakan Roda Rasa Kopi Indonesia, baik secara informasi, list, maupun design, seyogyanya dikonsultasikan terlebih dahulu kepada Seniman Coffee Studio. Email kami adalah info@senimancoffee.com.
Syarat dan Ketentuan
Dengan menggunakan aplikasi Roda Rasa Kopi Indonesia (baik yang melalui proses pendaftaran maupun tidak), Anda setuju untuk terikat secara hukum dengan Syarat dan Ketentuan di aplikasi kami serta perubahan yang kami tetapkan sewaktu-waktu. Jika Anda tidak ingin terikat dengan Syarat dan Ketentuan ini, maka Anda disarankan untuk tidak menggunakan aplikasi kami.
Untuk pertanyaan, email kami di info@senimancoffee.com
2020